" Selamat datang dan bergabung di blog ini, mudahan dapat saling tukar informasi "

29 Januari 2011

Simulasi Kelulusan UN 2010/2011

Formula nilai akhir penentu kelulusan siswa sekolah menengah pertama (SMP) dan sederajat, serta sekolah menengah atas (SMA) dan sederajat, pada UN Tahun Pelajaran 2010/2011 ditetapkan dengan menggabungkan nilai mata pelajaran ujian nasional (UN) dengan nilai sekolah.
1. Nilai akhir adalah pembobotan 60 persen nilai UN ditambah 40 persen nilai sekolah ( S/M ).
2. Nilai sekolah adalah pembobotan 60 % nilai US/M ditambah 40 % nilai rata-rata rapor.
3. Rata-rata nilai akhir minimal 5,5
4. Nilai akhir tiap mata pelajaran minimal 4,00
5. Tidak ada ujian ulangan.

Dari pembobotan di atas, bila seorang siswa meraih nilai 4 pada UN agar dapat lulus maka ia harus meraih nilai Sekolah / Madrasahnya harus 8 karena :
( 0,6 x 4 ) + ( 0,4 x 8 ) = 5,6 ( di atas rata-rata nilai akhir minimal 5,5 )

Jika nilai Sekolah / Madrasahnya mendapat 7 belum lulus karena :
( 0,6 x 4 ) + ( 0,4 x 7 ) = 5,2 ( di bawah rata-rata nilai akhir minimal 5,5 )

Nilai Sekolah / Madrasah ( S / M ) = ( 0,6 x Nilai US/M + 0,4 x Nilai rata-rata Rapor )

* Untuk SMP / MTs dan SMPLB nilai rata-rata rapor semester 1, 2, 3, 4, dan 5
* Untuk SMA / MA, SMALB dan SMK nilai rata-rata rapor semester 3, 4, dan 5.

Ingin tahu secara detail, silahkan lihat di sini

Artikel terkait :

1. Permendiknas No. 2 Tahun 2011 tentang UN SD/MI
2. Permendiknas 45-46 Tahun 2010 tentang UN SMP/MTs/SMPLB/SMA/MA/SMALB/SMK.
3. POS Ujian Nasional 2011 untuk SMP/MTs/SMPLB/SMA/MA/SMALB/SMK
4. Soal Ujian Nasional SD/MI/SMP/MTs/SMA/MA/SMK
continue

02 Januari 2011

Soal Ujian Nasional

Bagi adik-adik yang akan menempuh ujian nasional mendatang, jangan bosan mencari soal UN / US sebagai referensi dan tentunya ya harus dikerjakan, tidak sekedar untuk koleksi kalau ingin lulus dengan nilai yang membanggakan.Berikut beberapa soal UASBN untuk SD/MI dan soal Ujian Nasional Untuk SMP/MTs, SMA/MA dan SMK yang dapat kalian unduh, semoga ada manfaatnya ). o ya untuk download soal, silahkan klik di sini continue

21 April 2010

Silabus OSN 2010

Olimpiade Sains Nasional merupakan salah satu program Direktorat Pembinaan SMP, Direktorat Jenderal Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah dalam rangka peningkatan mutu pendidikan. Hal ini merupakan salah satu strategi peningkatan mutu pendidikan sekaligus sebagai upaya dimaksud adalah mengembangkan wahana kompetisi bagi siswa SMP seluruh Indonesia dalam bidang Biologi, Fisika, Matematika dan IPS. Diharapkan melalui olimpiade ini tercipta atmosfir kompetisi secara sehat antar sekolah, sehingga sekolah berlomba-lomba mengembangkan program peningkatan mutu pembelajaran dalam bidang Biologi, Fisika, Matematika, dan IPS.

Pengembangan program peningkatan mutu pembelajaran Biologi, Fisika, Matematika, dan IPS di sekolah, terjadi karena keinginan sekolah berprestasi pada ajang Olimpiade Sains Nasional dan diharapkan keinginan itu muncul secara alamiah. Hal tersebut memang penting, namun sangat penting jika terjadi proses secara alamiah karena motivasi yang muncul dalam pengembangan program peningkatan mutu pembelajaran Biologi, Fisika, Matematika, dan IPS merupakan motivasi interistik stake holders sekolah. Motivasi interistik merupakan modal yang sangat baik karena dengan motivasi interistik pengembangan program tersebut akan mendapatkan dukungan yang baik dan pelaksanaan yang baik pula.


Setelah Olimpiade Sains Nasional dilaksanakan, banyak perkembangan yang dapat diidentifikasi bahwa atmosfir kompetisi sudah mulai terasa dan efek dari atmosfir tersebut sudah dapat diidentifikasi. Banyak sekolah yang sudah termotivasi untuk mencoba mengembangkan program peningkatan mutu pembelajaran Biologi, Fisika, Matematika, dan IPS dalam rangka mempersiapkan siswanya untuk mengikuti Olimpiade Sains Nasional. Hal tersebut dapat teridentifikasi dengan maraknya program pembinaan Biologi, Fisika, Matematika, dan IPS di sekolah melalui berbagai strategi seperti klub sains, pembinaan siswa berbakat sains, bekerja sama dengan perguruan tinggi, pembinaan siswa berbakat sains, mengundang tim pengajar dari perguruan tinggi, partisipasi aktif sekolah mengikuti kegiatan pembinaan jarak jauh yang diselenggarakan oleh berbagai lembaga olimpiade dan lain-lain. Hal tersebut dapat diindikasikan bahwa efek positif dari kegiatan olimpiade sains nasional sudah mulai tampak.

Melihat fakta-fakta yang muncul di lapangan, menandakan bahwa motivasi interistik sekolah untuk meningkatkan program peningkatan mutu pembelajaran Biologi, Fisika, Matematika, dan IPS semakin meningkatkan, perlu didukung dengan memberikan informasi-informasi yang dapat membantu sekolah dalam rangka akselerasi program peningkatan mutu pembelajaran Biologi, Fisika, Matematika, dan IPS. Informasi tersebut adalah berupa silabus. Diharapkan silabus Olimpiade Sains Nasional, dapat lebih memperjelas arah pembinaan Biologi, Fisika, Matematika, dan IPS di sekolah.

Materi yang akan diujikan pada Olimpiade Sains Nasional ruang lingkupnya disesuaikan dengan silabus Olimpiade Sains Nasional yang disusun oleh Direktorat Pembinaan SMP, Direktorat Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah, Departemen Pendidikan Nasional. Ruang lingkup materi secara lengkap dapat dunduh dengan klik link di bawah ini :

Silabus Osn 2010 SMP
continue